Pencuri Motor Di Kupang Tewas Ditembak Polisi

  • Whatsapp

Kupang, seputar-ntt.com – Naas menimpa Efri, 26 tahun, warga Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS). Dia harus meragang nyawa saat peluru panas anggota polisi menembus bahu dan kepalanya, Sabtu (28/6/2014).

Efri, melakukan pencurian satu unit sepeda motor jenis Vixion di salah satu hotel di Kupang, Nusa Tenggara Timur, tewas ditembak anggota kepolisian resort Kupang Kota.

“Pelaku merupakan jaringan sindikat curanmor di Kupang yang sudah menjadi target operasi polisi,” kata Wakil kepala kepolisian resort Kupang Kota, Komisaris Julian Perdana, Sabtu, 28 Juni 2014.

Korban melakukan pencurian pada 27 Juni 2014 dini hari di salah satu hotel di Kupang. Korban juga merupakan salah satu anggota sindikat curanmor yan diawaki oknum polisi Propam Polda NTT John Lau.

Korban ditangkap bersama barang bukti motor di seputaran wilayah kelapa lima Kupang. Korban lalu diminta menunjukan sejumlah hasil motor curian lainnya yang akan dikirim ke Timor Leste di wilayah Kelurahan Maulafa.

Namun saat tiba lokasi, korban justru mengambil senjata api rakitan (Senpira) dan menembak anggota polisi Inspetur dua (Ipda) Dimitri dan Ipda syarif yang mengawal tersangka. Sempat terjadi baku tembak antara polisi dan korban. Tersangka terkena peluru di bagian kepala dan bahu hingga tewas ditempat.

Kapolres Kupang Kota, Ajun Komisaris Besar Tito Basuki Priyatno menegaskan pihaknya tetap berkomitmen untuk memberantas curanmor. “Bila perlu tembak ditempat,” tegasnya.(joey)

Komentar Anda?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *