Kupang, seputar-ntt. com – Dinas Sosial (Dinsos) Kota Kupang memberikan bantuan bagi 126 penyandang disabilitas dan anak yatim di Kota Kupang. Kamis (26/7/2018), Dinsos memberikan bantuan kepada anak-anak penyandang disabilitas di Panti Asuahan Alma Sikumana. Diserahkan langsung oleh Sekretatis Daerah Kota Kupang, Bernadus Benu didampingi Kepala Dinaa Sosial, Feliaberto Amaral.
Felisberto Amaral mengatakan, bantuan ini diberikan kepada anak-anak di dalam panti asuhan maupun di luar panti asuhan sebanyak 51 orang, dan diluar panti sebanyak 75 orang. Bantuan ini adalah bantuan makanan. Total dana yang digunakan sebanyak Rp 175 juta.
“Bantuan makanan yang diserahkan yaitu beras, gula pasir, mie instan, susu dan ikan kaleng. Bantuan ini untuk perorangan. Jadi satu orang bisa mendapatkan beras dua sampai tiga karung,” ujarnya.
Dia menjelaskan, adapun sasaran penerima lainnya yang tidak ada dalam panti asuhan. Yang tinggal dalam keluarga, akan diantar langsung oleh petugas kepada penerima.
“Penerima bantuan makanan ini sebanyak 126 orang. Dan ada sebagian tinggal di panti asuhan ada yang tinggal di rumah. Dan setiap tahunnya Dinsos memberikan bantuan makanan kepada mereka,” jelasnya.
Untuk penyandang disabilitas, kata Amaral, Dinsos juga memberikan bantuan alat bantu. Dan tahun 2018 juga Dinsos akan memberikannya. Sementara iniz Dinsos masih melakukan pengadaan alat bantu. (rif)