Tragedi Naibonat, SatuTewas Yang Lain Kritis

  • Whatsapp

Kupang, seputar-ntt.com – Seorang warga eks Timor- Timur, Deonisius Gusmao dilaporkan tewas, Senin, 26 Januari 2016 sekitar pukul 03.00 Wita, setelah dianiaya warga Desa Naibonat, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT). Sedangkan rekannya Jose Soares mengalami luka serius.

“Satu orang tewas, satu mengalami luka- luka, setelah dianiaya warga,” kata Humas Polda NTT Ajun Komisaris Besar Jules Abraham Abast.

Menurut dia, kedua warga Eks Timtim diketahui dalam keadaan mabuk hendak membakar bengkel warga Desa tersebut. Diketahui karena dendam. Namun apes aksi mereka diketahui warga sehingga melarikan diri.

Tak lama berselang, kedua orang itu dengan berpakaian ala Ninja menggunakan sepeda motor merah, kembali mendatangi bengkel warga setempat dan melepas panah ke arah bengkel dan mengenai pintu bengkel itu.

Usai melakukan aksi mereka, keduanya kabur menggunakan sepeda motor, namu naas keduanya jatuh tak jauh dari bengkel itu. Warga yang datang langsung menganiaya korban hingga tewas. Sedangkan salah satunya berhasil kabur.

Tidak lama berselang, pelaku yang kabur kembali bersama anggota TNI untuk mengambil motor miliknya. Alhasil, dia juga menjadi bulan- bulanan warga hingga harus dilarikan. Di RS Naibonat untuk dirawat. “Jenazah korban juga sementara disemayamkan di RS Naibonat,” katanya.

Hal senada diungkapkan Kepala Penerangan Korem 161 Kupang, Mayor Ida Bagus bahwa keduanya menjadi bulan- bulanan warga saat hendak membakar bengkel warga. “Yang kaki tahu, hanya satu yang tewas,” katanya.(*tim)

Komentar Anda?

Related posts