Lippo Mall Hadir Di Kota kupang

  • Whatsapp

Kupang, seputar-ntt.com – Group Lippo kembali mengembangkan sayapnya di Kota Kupang setelah sukses dengan Hypermart dan Rumah sakit Siloam. Kali ini Group Lippo kembali membangun sebuah pusat perbelanjaan yang diberinama Lippo Mall Kupang di Kelurahan Fatululi Kota Kupang.

Pembangunan lippo Mall Kupang ditandai dengan peletakan batu pertama yang dilakukan oleh Gubernur NTT, Frans Lebu Raya dan Presiden Lippo Group, Theo L. Sambuaga pada Rabu, (11/6/2014).

Theo Sambuaga, dalam sambutannya mengatakan, peletakan batu pertama Lippo Mall Kupang ini meruapaka wujud komitmen investasi Lippo group  dalam mendukung pembangunan dan meningkatkan perekonomian di Provinsi NTT.

“Provinsi NTT tidak asing lagi bagi Lippo Group untuk menanamkan investasinya. Pada tahun 2012 kita sudah bangun Hypermart dan pada tahun 2013 kita bangun lagi rumah sakit Siloam. Untuk itu kita kembali hadir dengan Lippo Mall Kupang,” ujar Sambuaga.

Menurutnya, Lippo Mall Kupang, menempati lahan seluas 6 hektar dengan luas bangunan 40 ribu meter persegi. Pusat belanja ini terintegrasi dengan anchor tenant skala nasional diantaranya Matahari Departement Store, Hypertmart, Bioskop Cinemax, Nobu Bank dana tenant lainnya yang menyediakan berbagai macam barang kebutuhan sehari-hari dan lifestyle.

Sementara Gubernur NTT, Frans Lebu Raya  mengatakan, kehadiran Lippo Mall kupang akan memberi dampak positif bagi geliat perekonomian di NTT dan Kota Kupang pada khususnya. Selain itu juga memberi peluang lapangan pekerjaan bagi warga lokal.

“Jadi kita sudah sepakat bahwa 90 persen tenaga yang akan dipakai di Mall ini akan diambil dari anak-anak kita disini. Selain itu kita bisa menjual semua hasil kerajinan rakyat NTT disini,” ungkapnya. (joey)

Komentar Anda?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

4 comments