Rayakan Idul Fitri dan Paskah, Pemdes Nule Gelar Turnamen Sepak Bola Nule Cup I

  • Whatsapp

Kalabahi, seputar-ntt.com – Dalam rangka merayakan Hari Raya Idul Fitri 1445 H dan Paskah, Pemerintah Desa (Pemdes) Nule Kecamatan Pantar Timur bekerjasama dengan Naza Zain dan Bocha menggelar turnamen sepak bola Nule Cup I.

Mewakili PJ Bupati Alor, turnamen tersebut dibuka langsung Staf Ahli Bidang Ekonomi, Frans Malaikai, Minggu, 21/4/2024 petang.

Ketua panitia pelaksana, Muhajirin Omy, S.Pd kepada media melalui pesan WhatsApp mengatakan, tujuan utama dari turnamen sepak bola Nule Cup I ini sebagai ajang mempererat tali silaturahmi antar sesama umat beragama yang ada di Pantar.

“Turnamen ini juga sebagai ruang untuk anak muda Pantar dalam mengembangkan bakat dan kemampuan mereka, sehingga kedepan bisa berkontribusi dalam giat olahraga yang ada di Kabupaten Alor,” ujar Muhajirin.

Lanjutnya, ada sebanyak 11 tim yang ikut ambil bagian dalam turnamen ini, dimana 9 tim dari Pantar Timur serta 2 tim dari Pantar Tengah.

“Karena ini ajang silaturahmi maka saya harap tetap mengedepankan sportivitas, hindari segala macam aksi yang dapat merusak hubungan kita bersama. Tetap dan terus pupuk kebersamaan yang solid serta sama sama menjaga agar turnamen yang baru digelar dalam nuansa hari raya ini bisa terlaksana dengan baik,” harap Omy. (Pepenk)

 

 

 

 

 

 

Komentar Anda?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *