Walikota: Pasti Hari Jumat Mutasi

  • Whatsapp

Kupang, seputar-ntt.com—Walikota Kupang, Jefritson Riwu Kore memastikan bahwa hari Jumat (14/12/2018) akan digelar mutasi bagi Lurah dan Kepala Sekolah (Kepsek) SMP di Kota Kupang. “Mutasi sudah pasti dilaksanakan Jumat besok, bagi Lurah dan Kepsek SMP. Karena undangan sudah disebarkan,” jelas Jeriko sapaan Walikota Kupang usai kegiatan Pertemuan Tahunan Bank Indonesia (BI) Perwakilan Provinsi NTT, di kantor BI, Kamis (13/12/2018).

Selanjutnya, tambah Jeriko, mutasi akan kembali digelar pada Selasa (18/12/2018) bagi Kepsek SD, Eselon II dan Eselon III lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Kupang. “Sedangkan untuk mutasi Kepsek SD, Eselon II dan III mendapat giliran pada Selasa minggu depan,” tandasnya.

Disinggung berapa jumlah yang akan dimutasi, Jeriko mengaku tidak hapal.
Sedangkan penundaan mutasi pada Jumat (7/12/2018) lalu, diakui Jeriko karena ada kedatangan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). “Minggu lalu mutasi ditunda, karena ada KPK dan ada beberapa nama yang belum dikonsultasikan kepada Wakil Walikota. Tapi tidak ada perubahan yang signifikan,” jelas Jeriko.

Sedangkan penundaan Kepsek SD, lanjut Jeriko, ada sedikit perubahan karena ada pertimbangan dari Yupenkris sehingga harus diperbaharui lagi. “Kalau untuk Kepsek SMP sudah fix,” tambahnya. (joey)

Komentar Anda?

Related posts