Kampus Kehidupan

  • Whatsapp

Di keseharian hidup ini, Tuhan ijinkan kita berhadapan, bahkan dikelilingi berbagai karakter orang dengan keragaman sifat, sikap maupun tindakannya.

● Orang yg mendukung beri semangat dan dorongan.

● Orang yang menghambat dan menghancurkan kita.

Jika kita berHIKMAT, maka akan kita pahami bahwa, mereka adalah “komponen”

Pembelajaran, yg mengantar kita terus Naik bukan Turun, menjadi Pemenang bukan Pecundang, Berhasil bukan Gagal.

Jadi, hidup ini adalah KAMPUS tempat kita belajar dan terus belajar.

● Saat kita disakiti, kita belajar Mengoreksi diri.

● Saat kita kecewa, kita belajar Ketegaran jiwa.

● Saat kita dipuji, kita belajar Rendah hati.

● Saat kita dihambat, kita belajar Sabar n Tabah.

● Saat diremehkan, kita belajar Percaya diri.

Pola yang kita pakai untuk berpikir, kita yang kendalikan. Mana hal yang baik, bagaimana cara mengelola arah pikiran kita yang kemudian diaplikasikan dalam keseharian kita, semuanya kita yg kendalikan.

Jangan ijinkan perasaan negatif, sakit hati, kecewa, tinggi hati, dendam, menyita pikiran kita, yang pada akhirnya kita menjadi sama dengan dunia ini menjadi pencemooh, menjadi pendendam dll yang mendatangkan dosa.

Berpikir dan berbuatlah segala sesuatu yang mendatang damai sejahtera dan sukacita,dengan begitu kita bisa menikmati hidup ini. (Muzeis)

Komentar Anda?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *