Pasca Rusuh di Wamena Warga Manggarai Kembali Kampung

  • Whatsapp

 

Labuan Bajo, Seputar-ntt.com – Tragedi Kemanusiaan yang terjadi di Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua yang menyebabkan banyak korban jiwa dan Mencegah bertambahnya korban jiwa beberapa masyarakat Manggarai raya memutuskan untuk melakukan eksodus ke tempat asal.

Sebanyak 51 orang warga asal Kabupaten Manggarai dan kabupaten Manggarai Timur diketahui tiba di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat.

Penjemputan Masyarakat asal Manggarai dari Papua ini dipimpin langsung oleh Bupati Manggarai Barat Drs.Agustinus Ch.Dula. Selain itu turut hadir pula dalam acara penjemputan ini Sekda Manggarai Barat Krovinus Mbon SH, M.Si, Kapolres Manggarai Barat AKBP Julisa kusumowardono, SIK, M.Si dan beberapa kepala OPD.

Data yang dihimpun media ini, jumlah Masyarakat Manggarai dan Manggarai Timur yang sudah terdaftar oleh Ikatan Keluarga Manggarai Sentani yang telah memberikan Data kepada Provinsi NTT serta Dinas Sosial Kabupaten Manggarai sebanyak 30 orang dan Manggarai Timur sebanyak 21 orang

Kebutuhan Masyarakat yang mengungsi selama berada di Sentani jayapura difasilitasi oleh Ikatan Keluarga Manggarai Sentani Kabupaten Jayapura.

Diketahui bahwa, masyarakat yang mengungsi telah berangkat dari Jayapura menuju Makassar pada tanggal 09 Oktober 2019 dan tiba di Makassar tanggal 13 oktober 2019 lalu melanjutkan perjalanan menuju Manggarai pada hari ini tanggal 17 Oktober 2019. (Fidel Sanath)

Komentar Anda?

Related posts