Menia, seputar-ntt.com – Dalam upaya untuk mensejahterakan karyawan melalui jaminan keselamatan kerja dan jaminan hari tua, PT Nataga RaiHawu Industri (NRI) patut diacungi jempol.
Pasalnya, PT dengan direktur Robbi Mita dan penasehat Marten Luter Dira Tome itu memberikan jaminan keselamatan kerja, jaminan kesehatan, jaminan hari tua dan Pensiun bagi seluruh karyawannya yang telah tercover melalui BPJS Ketenagakerjaan
Hal itu disampaikan oleh Penasehat PT Nataga RaiHawu Industri, Marten Luter Dira Tome saat memberikan arahan kepada seluruh koordinator tambak garam sekaligus ibadat Syukuran panen perdana pada tambak garam di Desa bodae, Kecamatan Sabu Timur, Kabupaten Sabu Raijua, Propinsi Nusa Tenggara Timur
“Semua karyawan PT Nataga RaiHawu Industri kita berikan jaminan keselamatan kerja, jaminan kesehatan, jaminan hari tua dan Pensiun yang telah terkover melalui BPJS ketenagakerjaan” Ungkap Dira Tome yang di Dampingi oleh Direktur PT NRI, Robbi Mita, Sabtu (09/09)
Menurut pria yang akrab disapa Matade itu, hal seperti ini sudah ia lakukan bukan baru tetapi saat dirinya menjadi Bupati Sabu Raijua dan mengggas ratusan hektar tambak garam telah memprogramkan tabungan pensiun bagi pegawai tambak garam
Akan tetapi , menurut Dira Tome, penerapannya berbeda, dimana kala itu tabungan pensiun dipotong dari upah tenaga kerja, sedangkan yang dilakukan oleh PT NRI adalah semua jaminan itu ditanggung oleh Perusahaan sehingga para karyawan tetap menerima secara utuh gajinya
“Hal seperti ini buka baru saya lakukan, tapi waktu saya jadi Bupati kita sudah buat jaminan hari tua dan tabungan pensiun bagi pegawai tambak garam, tapi memang tabungan pensiun tersebut dipotong dari gaji mereka, kali ini PT NRI berbeda penyerapan, semua jaminan yang terkover BPJS Ketenagakerjaan perusahaan yang tanggung sehingga karyawan menerima secara utuh gajinya” ujarnya
Lebih lanjut, Bupati Sabu Raijua pertama itu menjelaskan bahwa semua karyawan PT Nataga RaiHawu Industri akan diberikan seragam kerja serta alat pelindung seprti sepatu boots sehingga mereka akan nyaman bekerja
“Kami akan lengkapi mereka dengan seragam dan sepatu boots sehingga para karyawan bekerja dengan nyaman” jelasnya
Saat ini, Menurut MDT ,PT Nataga RaiHawu Industri sudah berhasil membangun 32 hektar tambak dan merekrut 320 karyawan yang digaji Rp 1.250.000 perbulan
“Kami sudah kerja 32 hektar dan ada 320 orang yang bekerja” kata Matade
Ia menuturkan bahwa PT Nataga RaiHawu Industri akan menargetkan sekitar 200-300 hektar tambak garam sehingga mampu memperkerjakan ribuan tenaga kerja sehingga pertumbuhan ekonomi masyarakat meningkat dan angka pengangguran menurun
“Kita target kedepannya sekitar 200-300 hektar maka ada ribuan tenaga kerja yang akan direkrut sehingga dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat dan mengurangi angka pengangguran ” pungkasnya. (*)