Kabupaten Sikka Goes To e-Government

  • Whatsapp

Maumere, seputar-ntt.com – Menjawabi tantangan dan perkembangan teknologi, informasi dan komunikasi, Pemerintah Kabupaten Sikka di masa pemerintahan Drs. Yoseph Ansar Rera dan Drs.Paolus Nong Susar bertekad mengubah sistem pelayanan bagi publik dari yang awalnya manual menjadi electric government (e-government).

Tekad ini disampaikan Bupati Ansar ketika membuka sosialisasi Rencana Induk E-Government di Aula Bappeda dan Litbang Sikka, Selasa (30/5) pagi.

Menurut Bupati Ansar, akan ada banyak manfaat ketika sistem e-goverment diterapkan di semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kabupaten Sikka. Selain lebih transparan, pelayanan publik dan pembangunan akan lebih cepat dan akurat.

Karena itu, Bupati Ansar mengharapkan agar seluruh OPD di Kabupaten Sikka memiliki pemahaman yang memadai dalam menyusun perencanaan yang matang sehingga melahirkan kebijakan yang tepat sasar dan saling bersinergi antar-OPD.

“Kita berharap dengan sistem yang ini, pelayanan dan pembangunan bagi masyarakat dapat terlaksana dengan baik,” sambung mantan Sekretaris Daerah Kabupaten Ende ini.

Senada dengan Bupati Ansar, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Propinsi NTT, Ir. Stefanus I. Ratoe Oedjoe mengatakan untuk mewujudkan pemerintahan yang berbasis e-government perlu dilaksanakan sosialisasi sehingga memberikan pemahaman tentang pentingnya penyusunan e-government dengan berbagai aplikasinya.

Karena itu, lanjut Stefanus, pemerintah perlu mempertimbangkan faktor-faktor yang dapat mempengaruhi rencana penerapan e-goverment itu sendiri.

Menurutnya, faktor-faktor itu antara lain kebijakan, budgeting, infrastruktur atau jaringan, sistem aplikasi dan sumber daya manusia.

“Pemerintah Kabupaten Sikka harus perhatikan faktor-faktor penting itu sehingga dalam penerapannya akan berjalan baik” imbuh Stefanus.

Untuk diketahui, hingga saat ini di Kabupaten Sikka sudah ada beberapa OPD yang menerapkan sistem e-government. Diharapkan dengan adanya sosialisasi terus-menerus pada tahun 2018 seluruh OPD di Kabupaten Sikka sudah bisa menerapkan sistem e-government.(Chs)

 

Komentar Anda?

Related posts