Deputi Gubernur BI Sebut Pengurus ISEI Harusnya Diisi ABG

  • Whatsapp
Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia (BI), Destry Damayanti dalam acara pelantikan Pengurus ISEI Cabang Kupang, di Kampus Unwira Kupang, Kamis (26/9/2019)

Kupang, seputar-ntt.com — Untuk menghadapi tantangan yang ada, kepengurusan Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) Cabang Kupang harus diisi oleh ABG atau Akademisi, Business dan Government.

“ABG yang optimal, sebagai tulang punggung penguatan sinergi antara ISEI dan pengampu kebijakan di pusat dan daerah,” ungkap Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia (BI), Destry Damayanti dalam sambutannya pada acara pelantikan  Pengurus ISEI Cabang Kupang, di Kampus Unwira Kupang, Kamis (26/9/2019).

Diakui Destry, saat ini situasi dunia khususnya ekonomi global tidak ramah, sehingga memberikan tantangan yang semakin berat pada perekonomian domestik. Oleh karena itu sinergi, sinergi dan sinergi adalah kuncinya.

Destry menegaskan setidaknya ada tiga tantangan yang dihadapi pengurus ISEi Cabang Kupang saat ini, yakni kondisi ekonomi global yang penuh ketidakpastian, ditengah kondisi kenaikan suku bunga Fed, dan ketegangan perdagangan antara USA dan Tiongkok.

Lalu, tambah Destry,  perlu adanya rumusan upaya bersama untuk memajukan ekonomi Indonesia agar terhindar dari middle income trap antara lain dengan mendorong pertumbuhan ekonomi, menciptakan lapangan kerja, mengurangi kemiskinan dan mengurangi kesenjangan ekonomi antar daerah.

“Dan mempersiapkan dan meningkatkan potensi ekonomi digital agar bermanfaat bagiekonomi kerakyatan,” tandasnya.

Untuk menjawab tantangan dan perubahan ty, lanjut Destry, ditetapkan Visi ISEI 2018-2021 yaitu nenjadi lembaga yang berkontribusi nyata bagi kemajuan ekonomi nasional dengan didukung oleh penguatan sinergi bersama pengampu kebijakan, baik di pusat dan daerah. (joey)

Komentar Anda?

Related posts