Kalabahi, seputar-ntt.com – Pembangkit Listrik Tenaga Diesel (PLTD) Kabir Kecamatan Pantar Kabupaten Alor dilalap “Si Jago Merah” pada Senin, 31/7/2023 petang.
Hal ini diketahui dari beberapa video amatir yang dibagikan di media sosial baik lewat postingan Facebook maupun Group WhatsApp.
Terlihat api terus berkobar dan melahap beberapa bagian bangunan PLTD tersebut, upaya pemadaman pun coba terus dilakukan warga.
Akibat dari kebakaran ini, wilayah Kabir mengalami gelap total.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari PLN Alor terkait penyebab kebakaran tersebut. (Pepenk)