400 KK Terima Uang Duka Dari Pemkot Kupang

  • Whatsapp
Walikota Kupang, Jonas Salean

Kupang, seputar-ntt.com – Sejauh iniPemerintah Kota (Pemkot) Kupang telah memberikan bantuan bagi 400 KK yang keluarganya meninggal dunia. Bantuan ini merupakan salah satu program Pemkot Kupang yang diberikan kepada kelurga tidak mampu yang mengalami kedukaan.

“Sejauh ini kita sudah bantu 400 KK yang keluarganya meninggal lewat program santunan kematian yang dilaksanakan pemerintah Kota,” kata Wali Kota Kupang, Jonas Salean, kepada wartawan di lantai II Balai kantor Walikota, Rabu (23/7/2014).

Jonas Salean menjelaskan, setiap kepala keluarga yang mengalami kedukaan dibantu dengan uang sbesar 2,5 juta rupiah. Uang ini diharapkan bisa membantu keluarga dalam meringankan beban saat kehilangan anggota keluarga mereka.

“Target kami 1000 KK yang mengalami duka, bisa terbantu. Hingga saat ini sudah 400 lebih KK yang menerima bantuan. Bantuan ini kita langsung serahkan pada saat penguburan,” katanya.

Bantuan ini kata Jonas Salean, merupakan wujud kepedulian Pemerintah terhadap masyarakat miskin di Kota Kupang. “Kita biasa kalau ada orang meninggal pasti ada kumpul keluarga. Nah dari situlah Pemkot berpikir untuk membuuat program yang bisa membantu keluarga duka,” pungkasnya. (riflan hayon)

Komentar Anda?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *