Pemerintah Provinsi NTT Gelar Expo Mini di Surabaya

  • Whatsapp

Surabaya, seputar-ntt.com – Dalam rangka mempromosikan berbagai keunggulan maupun cinderamata lokal NTT, maka Pemerintah Provinsi NTT melalui Biro Perekonomian menggelar kegiatan Expo Mini NTT serta seminar. Kegiatan ini juga bertujuan mempromosikan peluang investasi di NTT yang mana sektor pariwisata dan UMKM sedang menggelait diwilayah itu.

Kegiatan yang digelar di hotel Garden Palace Surabaya yang juga merupakan IBT Center pada Kamis, (27/4/2017) juga dihadiri oleh Ketua DPRD NTT, Anwar Pua Geno, Direktur IBT Center, Piter Riyanto, Direktur PT Mas Murni,Tbk, Djaya Santoso, pakar statistik Surabaya, Prof Krisnayana dan ketua panitia pelaksana Arif Kurniawan.

Ketua Pelaksana kegiatan Arif Kurniawan pada kesempatan tersebut mengatakan, Indonesia Bagian Timur (IBT) Center harus digunakan sebagai ajang untuk mempromosikan setiap keunggulan yang ada di wilayah dan Jawa Timur merupakan gerbang IBT. “Tujuan dari kegiatan ini adalah bagimana menyediakan sarana dan prasarana bagi IBT yang kebetulan NTT menjadi pelopor dan openggerak adanya IBT Center,” ungkapnya.

Gubernur NTT, Frans Lebu Raya dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Asisten Perekonomin NTT Ir. Alexander Sena mengatakan harus memanfaat ajang yang diselenggaran ini untuk mempromosikan setiap detail keunggulan yang ada di NTT.

Lebu Raya mengatakan, Pemerintah membuka peluang yang sebesar-besarnya bagi pihak swasta untuk mengelola sektor pariwisata NTT dengan baik. Tantangannya adalah bagaimana produk-produk kreatif NTT dapat dipasarkan dengan baik. Kegiatan seperti ini harus terus dikerjakan agar promosi produk keunggulan NTT bisa dilirik oleh pihak swasta nasional,”

Sementara Ketua DPRD NTT, Anwar Pua Geno dalam sambutannya mengatakan, Dewan akan mendukung penuh setiap kegiatan dalam mempromosikan keunggulan NTT. Dengan demikian diharapkan supaya memancing para pengusaha untuk menanam investasinya diwilayah NTT.

“Saya tantang Bank NTT, terutama Cabang Surabaya supaya kedepan bisa menggelar kegaiatan yang lebih akbar lagi dan kita akan support. Kegiatan seperti ini sangat penting untuk NTT dimasa yang akan datang. Bila perlu kita undang Presiden dan para Menteri serta Gubernur Jawa Timur jika kegiatan ini dgelar lagi tahun depan,” kata Anwar. (jrg)

Komentar Anda?

Related posts