Paket Alfa Terancam Bubar, PDI-P Bidik Gerindra

  • Whatsapp

Maumere, seputar-ntt.com – Pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Sikka, Alexander Longginus dan Fransiskus Sura atau yang dikenal dengan nama paket Alfa bubar pasalnya hingga saat ini paket ini belum mendapatkan kepastian rekomendasi partai pengusungnya yakni PDI Perjuangan (PDI-P) dan Hanura untuk bertarung dalam pemilukada Sikka 2018 mendatang.

Atas dasar itulah, DPP PDI-P hingga saat ini masih melakukan komunikasi dengan beberapa pimpinan partai lain. Salah satu partai yang menjadi bidikan PDI-P adalah partai Gerindra.

“Sejauh ini, komunikasi intensif sudah dilakukan PDI-P dengan Partai Gerindra yang mempunyai 5 kursi di DPRD Sikka,” ungkap Ketua DPP PDI-P, Andreas Hugo Parera (AHP), melalui siaran pers yang diterima seputar-ntt.com, Kamis (14/12/2018) sore.

Dikatakan AHP, rekomendasi untuk paket Alfa belum dapat diberikan DPP PDI-P karena komunikasi antara Alex Longginus dan DPD I dan DPP Hanura berjalan mandek.

Sebelumnya, pada tanggal 6 Desember 2017 DPP PDI-P telah memberikan surat penugasan kepada Alex untuk mencari pasangan wakil bupati dan kursi tambahan untuk memenuhi syarat pendaftaran ke KPU.

Dalam surat itu, DPP PDI-P juga menginstruksikan Alex Longginus untuk melaporkan hasil dari penugasan tersebut satu minggu setelah tanggal surat dikeluarkan.

Kemudian, pada tanggal 13 Desember 2017 Alex Longginus melapor bahwa komunikasi antara dirinya dengan Partai Hanura tidak berjalan lancar sehingga besar kemungkinan paket Alfa tidak bisa didukung partai besutan Wiranto itu.

“Aleks Longginus menyampaikan terjadi kemandekan komunikasi di tingkat DPD I dan DPP Partai Hanura terkait rencana awal koalisi untuk mengusung paket Aleks Longginus dengan Frans Sura,” tambah Andreas.

Atas dasar laporan tersebut, DPP PDI Perjuangan mengambil alih penugasan untuk mencari opsi baru koalisi maupun calon wakil bupati untuk Aleks Longginus pada Pilkada Sikka 2018.

“Semoga koalisi segera terbentuk sehingga langsung bisa bergotong royong untuk memenangkan Pilkada Sikka 2018,” papar Andreas.(tos)

Komentar Anda?

Related posts