Danlanal Maumere Pimpin Langsung Gerakan Bersih Pesisir Kampung Wuring

  • Whatsapp

Maumere,seputar-ntt.com – Menyambut HUT TNI AL yang ke-72, Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Maumere mengadakan kegiatan bakti sosial yang bertempat di Kelurahan Wuring, tepatnya di sekitaran perkampungan Wuring, Kecamatan Alok Barat, Kamis (7/9/2017) pagi.

Kegiatan sosial bertajuk “Karya Bakti Lanal Maumere Bersih-Bersih Pesisir Pantai Kampung Wuring ini dipimpin langsung Komandan Lanal (Danlanal) Maumere yang baru, Kolonel (M) Sumantri.

Danlanal asal Yogyakarta ini memberi apresiasi pada masyarakat yang sudah berpartisipasi menyukseskan kegiatan bakti sosial ini.

Kolonel Sumantri juga mengharapkan masyarakat kampung Wuring selalu menjaga kebersihan lingkungan terutama wilayah laut yang menjadi rumah bagi biota laut lainnya.

“Saya Komandan baru di sini karena itu saya minta kita bisa bersinergi menciptakan lingkungan laut yang bersih sehingga ekosistem di laut juga terpelihara dengan baik,” tegas Kolonel Sumantri.

Pantauan seputar-ntt.com, setiap peserta kegiatan tampak membawa karung plastik untuk mengisi sampah. Ada pula yang menggunakan tongkat penjepit sampah sehingga mudah memungut sampah.

Kolonel (M) Sumantri terlihat begitu semangat memungut sampah dan langsung mengajak warga sekitar untuk sama-sama membersihkan lingkungan. Tak pelak, banyak masyarakat berbondong-bondong memungut sampah di kolong-kolong rumah panggung mereka.

Kegiatan baksos ini juga dihadiri Dandim 1603 Sikka, Letkol Inf. Abdullah Jamali, Kapolres Sikka, AKBP I Made Kusuma Jaya, Kaperlan TNI AU Maumere, Lettu Sus Fadlan Joko Pramono, General Manager PT. Pelindo III Maumere, Yuvensius Andri Kartiko, Sekcam Alok Barat, Camat Alok Barat, Kasianus, Direktris Bank Sampah Flores, Susilowati dan anggota DPRD Sikka, Badarudin, anggota Basarnas Maumere serta anggota Bea dan Cukai Maumere.(tos)

Komentar Anda?

Related posts